Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Update - Apa yang dimaksud dengan ilusi ataupun khayalan itu?

 Puisi Tentang Ilusi dan Khayalan


Nusantara
Berpuisi


Sebelum melanjutkan ke tema kita yaitu ouisi tentang ilusi dan khayalan, maka terlebih dahulu kita rai dari makna ilusi dan khayalan tersebut.

Apa yang dimaksud dengan ilusi ataupun khayalan itu?

Pada hakikatnya khayalan ataupun ilusi adalah suatu wujud dari kepalsuan ataupun kesan tentang sesuatu yang jelas-jelas keliru. Maka dari itu, berkhayal bukan hal yang baik karena dapat membuat orang menjadi bingung dan memiliki tekanan batin atau bahkan dapat menyebabkan orang menjadi kehilangan jati dirinya.

Puisi tentang ilusi dan khayalan berikut ini memberikan amanat bahwa sebuah khayalan itu mampu menghilangkan kesadaran diri.

KESADARAN YANG TERTINGGAL

Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)
Tema: Ilusi Maya

Bersama malam yang semakin gelap
Kata demi kata kuungkap
Kuracik meskipun belum lengkap
Kupersembahkan pada hati yang penuh harap

Malam gelap yang begitu sunyi
Membukakan pintu-pintu ilusi
Menyibakkan tirai kegalauan diri
Pada rasa yang sedang menjalani

Sembari bertumpu pada hati yang gelisah
Di saat jiwa dilanda gundah
Akal pun berkelana tak kenal arah
Meninggalkan kesadaran jiwa yang resah

Sembari mengitari waktu
Mencari kepastian yang belum tentu
Dalam setiap perjalanan yang dituju
Mengeja makna adanya sesuatu

Aku sadari itu semua
Mimpi berawal dari dunia maya
Terbujur aku di negeri khayalan saja
Berharap pada sebuah fatamorgana

Walau hanya sebatas ilusi
Tapi aku punya engkau sahabat hati
Hari hariku telah kauhiasi
Dan itu bagiku sungguh berarti

Lampung, 13 Februari 2022

Puisi Tentang Ilusi dan Khayalan

Setelah membaca puisi dan ulasan di atas, barangkali saja akan timbul sebuah pertanyaan

Bagaimana cara menghilangkan kebiasaan sering mengkhayal?

Jika ada keinginan untuk menghilangkan ataupun sedikit kebiasaan mengkhayal, berarti kalian sudah mulai memiliki kesadaran, bahwa mengkhayal itu sangat mengganggu hidup. Maka dari itu tidak ada salahnya jika kalian melakukan beberapa hal berikut ini
  1. Meningkatkan kadar serotonin secara alami dengan cara berolahraga, aktivitas fisik yang disarankan CDC untuk orang dewasa adalah 150 menit perminggu.
  2. Menghindari hal-hal yang memicu kebiasaan untuk berkhayal dengan cara nonton tv, baca koran, ngobrol bersama teman atau bisa den dengan menulis sebuah puisi. 
  3. Melatih diri untuk mengobservasi pikiranmu sendiri dan membawanya kembali fokus saat pikiran kalian tidak menentu.
  4. Mengurangi khayalan dengan cara melakukan apa yang ingin kalian lakukan di dunia nyata. Semisal gemar menulis ataupun menggambar, ya lakukan saja hobi tersebut secara nyata.
Nah, itulah beberapa cara untuk menghilangkan ataupun mengurangi kebiasaan sering mengkhayal yang sifatnya palsu ataupun hanya ilusi semata.

Silakan lakukan empat tips yang saya tulis di atas, siapa tahu dapat membantu kalian guna mengurangi kebiasaan buruk tersebut.

Post a Comment for "Update - Apa yang dimaksud dengan ilusi ataupun khayalan itu?"