Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

#UPDATE Kumpulan Puisi Romansa yang Banyak Dicari Remaja

 


NusantaraBerpuisi
 - Bagi kalian para remaja yang sedang mencari puisi cinta yang romantis untuk kalian berikan kepada kekasih, maka sangat tepat sekali kalian berkunjung di sini. Karena selain puisi puisi religi, sosial ataupun puisi berbahasa kiasan, Nusantara Berpuisi pun menyuguhkan kumpulan sajak cinta puisi romansa agar melengkapi sejumlah jenis-jenis puisi yang ada.

di sinilah di suguhkannya kumpulan puisi cinta romantis. Tentu saja para remaja pun gemar mencari puisi-puisi cinta lewat Google, karena hanya puisi cintalah yang paling banyak dicari oleh kalangan remaja.

Pada dasarnya puisi cinta itu disebut puisi romansa, yaitu puisi yang berisi tentang kisah cinta dan cinta itulah yang berperan sebagai temanya.

Meskipun tergolong dalam jenis puisi baru, ternyata puisi cinta memiliki banyak penikmat karena puisi cinta itulah satu-satunya puisi yang paling banyak dicari remaja. Sehingga dengan bahasa puisi yang romantis, diharapkan mampu meluluhkan hati orang yang dicintainya.

Tanpa berlama-lama, maka inilah kumpulan puisi cinta romantis 2022

SEPASANG JIWA SETIA

Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)
Tema: Kasih Sayang

Sayup-sayup bisikan sang bayu
Menyapa dedaunan di malam yang bisu
Bagai alunan melodi nan merdu
Pada dua hati yang melepas rindu

Rindu akan sebuah sentuhan
Yang membuatnya hanyut dalam buaian
Sentuhan penuh kasih
Dari pujaan hati terpilih

Belaian penuh rindu
Kala sehari tiada bertemu
Kini berbahagialah kedua hati
Dalam naungan cinta sejati

Rindu yang membelenggu
Kini telah berlalu
Janji yang pernah terucap
Kini nyata di dalam dekap

Indah
Segala ragu terjawab sudah
Wahai sepasang jiwa setia
Nikmatilah hidupmu dalam bahagia
Dari kini hingga seterusnya
Semoga selalu dalam Ridho-Nya
Terima kasih sayang
Semoga taman hati selalu rindang

Lampung, 17 Februari 2022



SUARA HATI

Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)

Sorot mata seraut wajah menembus sukma
Di bawah sinar rembulan tersenyum manja
Menggugah hasrat untuk memberi dekapan lembut
Berharap perhatiannya untuk disambut

Tiada kata yang pantas terucap
Saat hari berganti gelap
Hanya suara hati harus kuungkap
Pada surya jiwa sepenuh harap

Matahariku, saat sendiri tanpa penjaga
Masihkah sanggup dirimu bercahaya?
Selayaknya prajurit yang memegang senjata
Mampukah engkau mempertahankan pesona?

Jika cahayamu pergi
Jangan bersedih hati
Karena aku siap jadi pengganti
Menerangimu sepanjang hari

Biarlah langit memberi hujan kesetiaan
Lalu jika dirimu kedinginan
Berselimutlah dengan kasihku
Hangatkan sepanjang waktumu

Lampung, 09 Februari 2022



HARAPAN SEBUAH CINTA

Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)
Tema: Peraduan Rindu

Terpendam rindu di dalam benak
Makin hebatnya ia bergejolak
Seolah rasa selalu mengajak
Agar diri turut beranjak

Bertemu menjadi sebuah harapan
Bahagia yang selalu didambakan
Berharap terbentang sebuah jalan
Untuk menuju indahnya percintaan

Bergabunglah sepasang insan setia
Mengarungi luasnya samudera cinta
Mahligai mimpi indah dirasa
Dunia cinta terbentang nyata

Ada bukit-bukit nan menghijau
Tampak membuat mata terpukau
Namun tak sedetik pun ia hirau
Karena tujuannya adalah sebuah pulau

Pulau cinta yang selalu didamba
Kini telah ada di depan mata
Sampailah sepasang anak manusia
Di perpaduan rindu bertemu bahagia

Lampung, 31 Januari 2022



PEWARIS CINTA

Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)

Saat indra semesta turut menyaksikan sepasang merpati terbang di awan
Ingin kupinjam raganya, untuk kujadikan diksi yang kugoreskan
Tanpa harus memahat awan menggapai puncak cahaya bulan malam nanti
Cukup kepakkan sayap, bersamamu menggapai harapan yang hakiki

Pada puncak cahaya itu
Kubiarkan semesta merasa cemburu
Karena aku tahu, ada yang mengintai dari celah dedaunan
Kita disaksikan

Tetaplah di sini, bersamaku menikmati perjalanan cinta
Kita adalah pewaris jalinan Adam dan Hawa
Semoga tiada liku-liku seperti kisah Rama dan Shinta
Melainkan bagai Romeo dan Juliet dalam cerita romansa

Suatu ketika semoga akan sampai di titik temu
Ikrar suci menjadikan kita satu
Seiring doa dan restu dari telapak surga
Dalam rida-Nya, ranum kisah tersaji untuk kita

Lampung, 11 September 2020



DUA JIWA SATU RASA

Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)

Berkelana di antara rasa
Aku tulis dalam getaran pena
Sebuah sajak yang bertema cinta
Tentang kisah di antara kita

Cinta sejati tak pernah memaksa
Tapi peduli menjaga rasa
Karena cinta adalah anugerah
Yang selalu hadirkan cerita indah

Itulah cinta kita berdua
Bahagiamu bahagiaku jua
Di antara getaran doa
Di antara putihnya warna
Di antara pertemuan adam dan hawa
Semoga mempersatukan cinta kita

Aduhai jelita dambaan jiwa
Senandung cinta selalu menggema
Kau dan aku adalah kita
Dua jiwa dalam satu rasa

Dalam doaku sepanjang hari
Semoga Ridho Ilahi mengiringi
Restu ayah bunda mewarnai
Agar suatu saat nanti
Kau dan aku berikrar suci

Lampung, 25 Desember 2017

CK: Ridho = Rida (KBBI)



KARENAMU AKU BERARTI

Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)

Kaca-kaca yang tampak buram
Sebagai cermin masa yang silam
Masa yang membuatku selalu muram
Pagi siang sore dan malam

Di cermin itu aku memandang
Diri ini serba kurang
Itulah diri yang kukenali
Sebagai jiwa yang dirundung sepi

Namun sejak aku mengenal adinda
Ada harapan baru yang menggugah jiwa
Engkau hadir bagaikan hujan
Membasahi bumi yang ketandusan

Aku merasa punya arti
Setelah adinda aku miliki
Ibarat aku berjalan
Engkaulah sebagai tujuan

Terima kasih adindaku sayang
Kau pembangkit semangat yang hilang
Kejernihan hatimu yang tertuang
Sebagai motivasiku dalam berjuang

Lampung, 21 Desember 2017



HARI YANG KITA INGINKAN

Karya: Adi taufik S.Pd
        (Ridho An Nidzar)

Terbang lepas bebas
Menelusuri indahnya alam luas
Sepasang merpati melintas
Di depan mata begitu jelas

Di bawah pohon nan rindang
Duduklah kita berbincang riang
Menatap kedua merpati itu terbang
Oh, sungguh indahnya tiada yang menghalang

Lalu engkau mengutarakan tanya
Kapan kita bisa seperti mereka?
Ke mana pun pergi selalu bersama
Di bawah naungan kata cinta
Yang terikat dengan janji setia
Menuju mahligai nan bahagia

Jawabku
Iya, aku pun begitu
Ingin selalu bersamamu
Menikmati hari-hari yang kita ingin
Tanpa adanya cinta pada yang lain
Setelah cincin pengikat melingkar
diiringi janur kuning berkibar
Kita berdua saling terikrar
Para saksi setia mendengar

Lampung, 12 Desember 2021



MIHRAB PENGABDIAN CINTA

Karya: Adi Taufik, S.Pd
          (Ridho An Nidzar)

Terang dan gelap menjadi permainan uji
Engkau dilahirkan untuk menantang misteri
Pecahkan dinding-dinding cahaya yang menghalangi
Lalu temui bintang penghias pelaminan mimpi

Hadirmu bukan untuk menatap bulan penuh
Tidak pula guna memetik bintang secara utuh
Terangnya lentera hati cukup menjadi bukti
Bahwa engkau selalu dirahmati Ilahi

Hadirlah ke mihrab pengabdian cinta
Menghadap penuh rasa tulus dan setia
Pasrahkan jiwamu sembari tengadah dalam pinta
Suarakan desah rindumu untuk masa yang akan tiba

Di timur bintang menyala terang
Di barat ditenggelamkan bayang-bayang
Utara dan selatan berkutub arah
Dalam cuaca ayat tersurat kisah

Atas nama cinta yang terukir menghadirkan ibarat
Gudang kasih memberikan kunci rahmat
Sepenuh ruang dianugerahkan untukmu
Nikmatilah karunia-Nya sepanjang waktu

Lampung, 20 Maret 2022



LAYANG-LAYANG CINTA

Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)
Tema: Tarian Kasih Sayang

Terbang melayang angan mengecapi
Ingin mencapai ke puncak tinggi
Jauh hingga mencakar langit
Menikmati rasa manis, membuang rasa pahit

Bersama layang-layang cinta
Kukejar engkau ke mana jua
Walau ke angkasa akan kutuju
Demi engkau yang aku rindu

Kan kuhalau matahari
Kugapai cahayanya
Agar bersama kita menari
Bahagia di angkasa raya

Tiupan angin bak irama merdu
Mengajak kita berdansa di awang-awang
Di situlah kita melepas rindu
Dalam tarian kasih dan sayang

Marilah sayang
Kita menari riang
Bersama kita nikmati bahagia
Menuju indahnya rasa cinta

Lampung, 30 Mei 2021



SAKINAH, MAWADAH DALAM RAHMAH


Karya: Adi Taufik, S.Pd
           (Ridho An Nidzar)

Di antara getar dan doa
Ada kejernihan nuansa
Gambaran kisah Adam dan Hawa
Dalam merajut hari bahagia

Engkau adalah lentera hidup
Memancarkah kasih tiada redup
Bersamamu akan kulukis pelangi
Sebagai gambaran indahnya warna mimpi

Aku rela menjadi tiang
Sebagai penyangga atap cinta kita
Di bawah teduhnya kita bina kasih dan sayang
Menemukan arti hidup bahagia

Sakinah bersamamu bersamamu
Mawadah sepanjang waktu
Selama saling percaya
Rahmah Sang Pencipta menyertai kita

Lampung, 20 Maret 2022

CK:
Sakinah = ketenangan, ketenteraman, aman, dan juga damai.
Mawadah / mawaddah = kasih sayang Allah pada sebuah pernikahan.
Rahmah = belas kasih, simpati, atau kemurahan hati yang diberikan Allah untuk suami dan istri.



Itulah kumpulan puisi romantis yang menggambarkan tentang keikhlasan dan ketulusan sebuah cinta. Silakan pilih yang cocok menurut kalian, dan jadikan sebagai suara hati untuk orang yang kalian cintai.

Untuk contoh ataupun kumpulan puisi sakit hati dan kekecewaan karena putus cinta dapat kalian buka di Kumpulan Puisi Ungkapan Kekecewaan Karena Cinta

Tentunya masih banyak lagi puisi-puisi lainnya yang terkumpul dalam beberapa label berikut ini.

Post a Comment for "#UPDATE Kumpulan Puisi Romansa yang Banyak Dicari Remaja"